RAMALAN PARANORMAL INDONESIA MENGENAI TAHUN 2012
Berbagai prediksi dalam menyambut Tahun baru 2012 banyak beredar. Lalu, bagaimana prediksi paranormal mengenai Indonesia? Berikut beberapa prediksi yang telah disampaikan :
1. PERMADI
Menurut Permadi, seorang paranormal kondang yang juga politikus, duet SBY-Boediono akan jatuh pada tahun 2012 karena kemarahan rakyat yang begitu besar akibat muak dengan janji-jani SBY. Begitu juga akibat kemarahan alam akibat keserakahan manusia yang didukung pemerintah. Puluhan ribu demonstran akan menurunkan SBY dan juga ada ribuan mantan tentara yang siap mendukung turunnya SBY.
Dalam ranah hukum, KPK tidak akan berdaya menghadapi koruptor-koruptor istana. SBY hanya omong kosong soal berantas korupsi dan hanya sibuk menaikan citranya sebagai presiden. Ini terbukti dari kasus korupsi di departemen pemuda dan olahraga yang tidak mampu menyentuh orang-orang dari partai demokrat.
Goro-goro di tahun 2012 akan memakan banyak korban, namun inilah kenyataan yang harus dihadapi pada tiap perjuangan menuju perubahan. Setelah goro-goro inilah akan muncul pemimpin yang amanah, jujur, adil, teguh dan cekatan dalam memimpin negara.
2. BUSTAN ARIFIN (Mbah Bus)
Sependapat dengan penuturan Permadi, Mbah bus juga memprediksi SBY tidak akan bertahan di tahun 2012 sehingga TNI akan mengambil alih kekuasaan sementara dan setelah itu akan muncul tokoh muda yang mampu membawa negeri ini lebih baik. Tokoh ini berumur 40an dan datang dari kampus.
Menurut mbah, gerakan papua merdeka juga akan semakin kuat karena SBY lemah menghadapinya. Begitu juga dalam kasus hukum, akan banyak pelaku korupsi besar yang tidak tersentuh hukum. KPK nantinya hanya akan menjadi corong penguasa.
Dalam dunia selebriti, ada beberapa artis muda yang menikah mendadak karena hamil duluan. Ayu ting-ting akan turun pamor dan akan muncul pelawak muda berbakat yang akan merajai dunia hiburan tanah air.
Bencana tsunami kecil dan akan terjadi di indonesia timur dan akan ada gempa sekitar 7,5 skala richter yang terjadi di indonesia timur. Akan ada gunung meletus berdaya ledak besar di pulau jawa.
Akan terjadi kecelakaan pesawat yang menewaskan ratusan penumpang di pertengahan tahun dan kecelakaan ini terjadi karena faktor alam (bukan human error). Akan muncul juga bayi ajaib yang akan membuat heboh masyarakat.
3. MIRA DELIMA (MD)
Menurut MD yang juga seorang ahli tarot dan palmmistry tahun 2012 merupakan tahun kejatuhan nilai tukar rupiah yang hebat bahkan krisis ekonomi yang terjadi akan melebihi tahun 1997 yang diramalkan akan terjadi sekitar pertengahan tahun 2012.
Menurut MD, tahun 2012 juga akan menjadi tahun terburuk bagi pejabat terkenal yang berinisial A dimana ia akan kehilangan jabatan dari korupsi yang membelitnya sekitar bulan september-oktober.
Tahun 2012 juga akan menjadi tahun duka bagi Indonesia yang diprediksi akan kehilangan tokoh terkenal yang memiliki kecerdasan di atas rata-rata dan terkenal hingga ke mancanegara.
Untuk infotainment, tahun 2012 merupakan tahun hoki bagi pendatang baru berinisial A. Namanya melambung di dunia film sehingga akan kebanjiran iklan. Namun salah satu artis yang top di era 70-80an diprediksi akan meninggal dunia.
4. KI GONDRONG
Ramalan mengejutkan datang dari Ki gondrong yang mengatakan di tahun 2012, jembatan ampera palembang akan jatuh. Ini merupakan alarm agar dari sekarang dilakukan langkah pencegahan agar ramalan ini tidak menjadi kenyataan.
Ki gondrong juga meramalkan akan terjadi kecelakaan pesawat yang menelan banyak korban jiwa. Kemungkinan pesawatnya berjenis boeing.
Gempa dan tanah longsor juga akan terjadi di jawab barat bagian selatan. Tsunami juga akan terjadi di daerah pelabuhan ratu, pangandaran dan pameungpeuk garut.
Dalam dunia hiburan, akan ada artis dengan nama besar yang bercerai dan tertangkap memakai narkoba. Akan ada juga kehebohan poligami yang dilakukan ulama besar sehingga jadi berita nasional.
Sedikit berita baik nampaknya datang dari kondisi perekonomian yang akan lebih membaik namun dampaknya akan terjadi lonjakan pembelian kendaraan bermotor sehingga jakarta dan bandung akan bertambah macet .
Lalu, bagaimana kita menyikapi sebuah ramalan? menurut saya, ramalan hanyalah sebuah prediksi semata. Sebuah ramalan bukan dan jangan dijadikan sebagai pedoman atau bahkan kita menjadi paranoid dengan adanya sebuah ramalan. namun, yang harus kita lakukan adalah selalu berbuat baik , beribadah, serta berserah pada Allah…
0 komentar:
Posting Komentar