WUDHU BISA MENYEHATKAN
Dr. Magomedov, Ph.D, Assistant Department of The Man General Hygiene and Ecology, Daghestan State Medical Academy, mengatakan bahwa wudhu bukan hanya dapat menyembuhkan penyakit, tapi juga mencegahnya. Dia juga mendapati wudhu bisa merangsang irama tubuh alami, khususnya pada wilayah titik biologis. Ketika kita berwudhu, maka 61 dari 66 titik refleksi tersentuh. Wudhu jadi seperti hidroterapi (terapi dengan menggunakan air). Menurut Magomedov, didalam tubuh manusia terdapat 700 BASes (Biological Active Spots), yang didefinisikan sebagai titik-titik spesial diatas kulit yang berhubungan dengan organ dalam.
Sebagaimana yang kita tahu, tugas kelenjar kulit adalah mengambil darah kotor kemudian membuangnya melalui pembuluh-pembuluh halus yang terdapat di permukaan kulit. Tentu saja kerja kelenjar permukaan kulit ini sangat membantu kerja ginjal. Karena ginjal bertugas membuang zat-zat yang tidak dibutuhkan oleh tubuh atau zat-zat beracun melalui air seni. Dengan dibuangnya darah kotor dari dalam tubuh, maka kulit menjadi lebih bersih dan segar. Apalagi kita sekurang-kurangnya 5 kali berwudhu dalam sehari semalam. Dengan keadaan seperti itu, pastilah orang yang banyak berwudhu akan senantiasa sehat jasmani dan rohani.
0 komentar:
Posting Komentar